Optimalisasi Kemampuan Penanganan Cedera Rumah Tangga dengan Metode Pemberian Booklet pada Warga Karang Rau Purwokerto

Authors

  • Nurul Fatwati Fitriana Universitas Muhammdiyah Purwokerto,
  • Mustiah Yulistiani Universitas Muhammdiyah Purwokerto

Keywords:

Booklet, Cedera, Penyuluhan

Abstract

Program pengabdian masyarakat ini sebagai perwujudan dari LPPM UMP dan Fakultas Ilmu Kesehatan dalam mendukung gerakan masyarakat sehat. Kegiatan ini dilakukan di desa Karang Rau pada tanggal 17 Januari 2019. Secara umum kegiatan ini dilakukan untuk sosialisasi penanganan kegawatdaruratan cedera rumah tangga yang biasa terjadi pada kehidupan sehari-hari. Target khusus kegiatan ini adalah untuk mengurangi angka morbiditas dan mortalitas yang disebabkan oleh cedera rumah tangga. Metode yang digunakan dalam pencapaian tujuan adalah penyuluhan menggunakan booklet, ceramah dan praktik pada responden serta dievaluasi menggunakan kuesioner pre dan post test. Hasil dari kegiatan ini adalah terjadi peningkatan pengetahuan responden tentang penanganan cedera rumah tangga.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-01-31

How to Cite

Fitriana, N. F., & Yulistiani, M. . (2020). Optimalisasi Kemampuan Penanganan Cedera Rumah Tangga dengan Metode Pemberian Booklet pada Warga Karang Rau Purwokerto. Indonesian Journal of Community Dedication, 2(1), 9-12. Retrieved from https://jurnal.stikesnh.ac.id/index.php/community/article/view/233