ASSESMENT QUALITY OF LIFE (QOL) DENGAN KETERPAPARAN COVID-19 DI PUSKESMAS PACCERAKANG

Authors

  • EMILIA STIKES NANI HASANUDDIN MAKASSAR
  • Suarnianti Suarnianti STIKES Nani Hasanuddin Makassar
  • Nur Khalid STIKES Nani Hasanuddin Makassar

DOI:

https://doi.org/10.35892/jimpk.v2i3.888

Keywords:

Kualitas Hidup, Keterpaparan COVID-19

Abstract

Covid-19 telah menjadi salah satu masalah kesehatan dunia yang meningkat dari beberapa bulan yang lalu. Peningkatana ini diikuti dengan berbagai masalah diantaranya quality of life. Pencegahan merupakan langkah pertama untuk memanilisir peningkatan angka kejadian Covid-19. Tujuan penelitian ini adalah untuk menilai hubungan quality of life dengan keterpaparan covid-19 di Puskesmas Paccerakkang. Penelitian ini menggunakan rancangan kuantitatif korelasional dengan pendekatan cross sectional. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner yang berupa pertanyaan tentang quality of life yang dianalisis dengan chi square (p <0,05). Sampel dalam penelitian ini berjumlah 93 responden dengan keterpaparan Covid-19 wilayah kerja Puskesmas Paccerakkang Kota Makassar dengan metode non probability sampling menggunakan teknik purposive sampling. Hasil analisis bivariat menunjukkan adanya hubungan antara quality of life dengan keterpaparan covid-19 (p = 0,02). Diharapakan bagi penderita covid-19 dapat meningkatkan kesadaran untuk mengubah gaya hidupnya menjadi lebih sehat seperti, mematuhi anjuran protokol kesehatan, menjaga asupan energy yang masuk kedalam tubuh, untuk mencegah terjadinya Covid-19. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan antara quality of life dengan keterpaparan Covid-19 di Puskesmas Paccerakkang, dimana quality of life merupakan faktor paling dominan berhubungan dengan keterpaparan covid-19.

Downloads

Published

2022-11-04

How to Cite

EMILIA, Suarnianti, S., & Khalid, N. . (2022). ASSESMENT QUALITY OF LIFE (QOL) DENGAN KETERPAPARAN COVID-19 DI PUSKESMAS PACCERAKANG. JIMPK : Jurnal Ilmiah Mahasiswa & Penelitian Keperawatan, 2(3), 377-384. https://doi.org/10.35892/jimpk.v2i3.888

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>