HUBUNGAN FAKTOR MATERNAL TERHADAP KEJADIAN HIPERTENSI GESTASIONAL di PUSKESMAS MARE KABUPATEN BONE TAHUN 2021

Authors

  • Mutmainnah Tamrin Akademi Kebidanan Batari Toja Watampone
  • ST. Malka Akademi Kebidanan Batari Toja Watampone

Keywords:

Hipertensi Gesatasioanal, kehamilan, Faktor Maternal

Abstract

Hipertensi Gestasional merupakan salah satu hipertensi dalam kehamilan yang biasa terjadi pada usia kehamilan memasuki 20 minggu dan salah satu penyebabnya adalah faktor maternal. Prevalensi kejadian hipertensi dalam kehamilan mencapai 5-10% penyebab komplikasi selama kehamilan dan salah satu penyebab kesakitan hingga kematian tersering selain perdarahan dan infeksi. Tujuan ini untuk Mengetahui Hubungan Faktor Maternal Dengan Kejadian Hipertensi Gestasional di Puskesmas Mare Kabupaten Bone. Jenis Penelitian ini bersifat studi observasional analitik dengan metode cross sectional. Sampel dalam penilitian ini sebanyak 51 ibu hamil yang datang memeriksakan kehamilannya di puskesmas Mare Kabupaten Bone. Pengumpulan data dalam peneltian ini dengan cara pengisian Kuesioner sebagai instrumen penelitian. Dan di analisa dengan uji Chis- Square menggunakan program komputer SPSS 22. Dapat di simpulkan dalam peneltian ini terdapat hubungan antara Usia, Paritas dan Riwayat hipertensi terhadap kejadian hipertensi gestasional, dan tidak ada hubungan antara Obesitas dengan kejadian hipertensi gestasional.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-06-30

How to Cite

Tamrin, M., & ST. Malka. (2021). HUBUNGAN FAKTOR MATERNAL TERHADAP KEJADIAN HIPERTENSI GESTASIONAL di PUSKESMAS MARE KABUPATEN BONE TAHUN 2021. Jurnal Kebidanan Vokasional , 6(1), 5-11. Retrieved from https://jurnal.stikesnh.ac.id/index.php/jkv/article/view/608