GAMBARAN KEJADIAN KANKER SERVIKS PADA IBU DI PUSKESMAS BATUA RAYA

Penulis

  • Rahmawati STIKES Nani Hasanuddin Makassar

Kata Kunci:

Kejadian, Kanker serviks

Abstrak

Kanker leher rahim atau kanker serviks adalah tumor ganas yang tumbuh didalam leher rahim/serviks (bagian terendah dari rahim yang menempel pada puncak vagina). Kanker serviks biasanya menyerang wanita berusia 35-55 tahun. Perempuan yang rawan mengidap kanker serviks adalah mereka yang berusia 35-50 tahun, terutama mereka yang telah aktif secara seksual sebelum usia 16 tahun. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui gambaran kejadian kanker serviks pada ibu di Puskesmas Batua Raya.Berdasarkan tujuan penelitian maka jenis penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Umur yang terbanyak adalah Umur <20 - >40 tahun yaitu 24 (75,0 %) dibandingkan dengan umur 20 – 40 tahun yaitu 8 orang (25,0%). Paritas yang terbanyak adalah kanker serviks dengan paritas 3 anak yaitu 26 orang (81,25%) dibandingkan ibu dengan paritas kurang dari 3 anak yaitu 6 orang (18,75%). Pendidikan yang terbanyak adalah kanker serviks dengan pendidikan Perguruan Tinggi (PT) sebanyak 11 orang (34,37), SMP terdapat 8 orang (25%), SD terdapat 7 orang (21,87%), dibandingkan ibu dengan pendidikan SMA/SMK terdapat 6 orang (18,75%). Pekerjaan yang terbanyak adalah kanker serviks dengan pekerjaan IRT yaitu 26 orang (81,25%), PNS yaitu 5 orang (15,62%) dibandingkan dengan pekerjaan Honor 1 orang (3,12%). Saran untuk tenaga kesehatan khususnya bidan, diharapkan agar meningkatkan komunikasi dan informasi mengenai Kanker Serviks pada ibu, selain itu bidan juga harus menyarankan kepada pasien agar rutin melakukan pap smear sebagai deteksi dini adanya tanda-tanda dan gejala kanker serviks.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2017-06-07

Cara Mengutip

Rahmawati. (2017). GAMBARAN KEJADIAN KANKER SERVIKS PADA IBU DI PUSKESMAS BATUA RAYA. Jurnal Kebidanan Vokasional , 2(1), 48-54. Diambil dari https://jurnal.stikesnh.ac.id/index.php/jkv/article/view/39