PENGARUH PEMBERIAN KURMA AJWA (Phoenix dactylifera L) TERHADAP STRES PADA IBU HAMIL PREHIPERTENSI DI RSIA MASYITA DAN PUSKESMAS KASSI-KASSI KOTA MAKASSAR

Authors

  • A. Tensiani A.AS Universitas Muslim Indonesia
  • Andi Nurlinda Universitas Muslim Indonesia
  • Muh. Ikhtiar Universitas Muslim Indonesia

Keywords:

Kurma ajwa, Stres, Ibu Hamil Prehipertensi

Abstract

Stres adalah suatu keadaan kompleks yang mencakup kondisi seperti stres ringan, kesusahan, kecemasan dan depresi yang dapat terjadi dari berbagai fenomena termasuk kesibukan sehari-hari, hubungan yang buruk, dan kesulitan. Stres yang terjadi pada ibu hamil mengakibatkan hipertensi gestasional yang berdampak pada tingginya angka kematian dan kesakitan pada ibu dan bayi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pemberian kurma ajwa terhadap stress pada ibu hamil prehipertensi di RSIA Masyita dan Puskesmas Kassi-Kassi Kota Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode Quasi Eksperimen dengan menggunakan pre-post tes control design. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara Accidental Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 40 terbagi atas sampel intervensi 20 dan control 20. Instrumen yang digunakan adalah lembar kuesioner. Data dianalisis menggunakan program SPSS dengan Uji Statistik Uji-T dan tingkat kemaknaan p value < 0,05. Berdasarkan hasil analisis pengaruh pemberian kurma ajwa terhadap stress diperoleh nilai p = 0,000 berarti ada pengaruh pemberian kurma terhadap stress pada ibu hamil prehiprtensi. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah ada pengaruh pemberian kurma ajwa terhadap stress pada ibu hamil prehipertensi di RSIA Masyita dan Puskesmas Kassi-Kassi Kota Makassar. Perlunya mengadakan penyuluhan kesehatan mengenai kehamilan yang sehat dan aman agar tingkat stress pada ibu hamil dapat diturunkan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2018-12-18

How to Cite

A. Tensiani A.AS, Nurlinda, A., & Ikhtiar, M. . (2018). PENGARUH PEMBERIAN KURMA AJWA (Phoenix dactylifera L) TERHADAP STRES PADA IBU HAMIL PREHIPERTENSI DI RSIA MASYITA DAN PUSKESMAS KASSI-KASSI KOTA MAKASSAR. Jurnal Ilmiah Kesehatan Diagnosis, 13(5), 565-568. Retrieved from https://jurnal.stikesnh.ac.id/index.php/jikd/article/view/74