PENGETAHUAN MASYARAKAT TERHADAP PENGGUNAAN DAUN SIRSAK (Anonna muricata Linn) SEBAGAI OBAT HIPERTENSI

Penulis

  • Rahmatullah Muin Stikes Nani Hasanuddin Makassar

Kata Kunci:

Tingkat Pengetahuan, Hipertensi, Anonna muricata Linn

Abstrak

Hipertensi adalah keadaan peningkatan tekanan darah yang akan memberi gejala lanjut ke suatu organ target seperti stroke (untuk otak), penyakit jantung coroner. Sirsak merupakan salah satu tanaman yang banyak mengandung mineral dan zat fitokimia yang berkhasiat untuk kesehatan. Penelitian  ini dilakukan untuk mengetahui bahwa tingkat pengetahuan masyarakat terhadap penggunaan daun sirsak (Anonna muricata Linn) sebagai obat hipertensi yang meliputi jenis kelamin, umur, pendidikan, pekerjaan. Dengan variabel yang meliputi pengetahuan          tentang daun sirsak, cara pengolahan daun sirsak, dan cara mendapatkan daun sirsak (mudah atau tidak) responden. Pengetahuan ini menggunakan metode   deskriptif dengan metode pengambilan data berupa kuesioner menggunakan teknik simple random sampling dengan sampel sebanyak 90 responden di masyarakat Kelurahan Camba Berua, Kecamatan Ujung Tanah Kota Makassar. Hasil penelitian   ini menunjukkan bahwa responden dengan tingkat pengetahuan terhadap masyarakat penggunaan daun sirsak (Anonna muricata Linn) terhadap pengetahuan       masyarakat tentang daun sirsak dengan pengetahuan cukup dengan presentase   sebesar 97,78% dan pengetahuan rendah 2,22%, sedangkan tingkat pengetahuan cukup untuk pengolahan daun sirsak dengan persentase 63,33% dan tingkat pengetahuan rendah pengolahan daun sirsak 36,67%, dan berdasarkan mudah responden mendapatkan daun sirsak dilingkungan sekitar sebesar 40% dan tidak mudah responden mendapatkan daun sirsak dilingkungan sekitar  60%.

Kata Kunci : Tingkat Pengetahuan, Hipertensi,  Anonna muricata Linn.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2020-07-29

Cara Mengutip

Muin, R. (2020). PENGETAHUAN MASYARAKAT TERHADAP PENGGUNAAN DAUN SIRSAK (Anonna muricata Linn) SEBAGAI OBAT HIPERTENSI . Journal of Pharmaceutical Science and Herbal Technology, 5(1), 17-22. Diambil dari https://jurnal.stikesnh.ac.id/index.php/jpsht/article/view/331

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama